Monday, July 28, 2008

Lido di Jesolo, Venice, Murano

23 Juli 2008

Liburan summer anak - anak yang sangat panjang (akhir June - awal Sept) membuat Mama & Papa harus memutar otak mencari tempat liburan yang menyenangkan buat anak - anak. Akhirnya setelah Amsterdam & sekitarnya kemarin, kita memutuskan mengunjungi Venice (bahasa Itali-nya: Venezia). Lumayan juga perjalanan Vienna - Venice yang memakan waktu sekitar 7 jam perjalanan darat dengan cuaca summer yang panas terik. Perjalanan diselingi dengan berhenti di beberapa Rastation atau tempat peristirahatan disepanjang jalan untuk mencegah papa "sang driver" mengantuk selama bertugas.

Sekitar 100 km sebelum sampai tujuan, terjadi kemacetan yang lumayan panjang. Sepertinya ada kecelakaan yang membuat antrian mobil sampai puluhan kilometer. Melihat kemacetan itu, jadi ingat kalau macet di jalur Cikampek kalau musim mudik lebaran. Ternyata macet memang ada dimana - mana....

Pukul 3 sore kita sampai di kawasan Lido Jesolo, sebuah kawasan di tepi pantai yang kita pilih sebagai homebase dalam perjalanan ini. Kita menginap di Residence I'll Teatro, sebuah penginapan yang bentuknya mirip apartemen dan letaknya hanya 100 m dari pantai. Lumayan juga fasilitas yang tersedia di residence ini, seperti pantry yang membuat kita tidak perlu repot - repot lagi mencari makanan serta ruangannya yang agak luas membuat anak - anak bebas bermain.


Setelah selesai makan, anak - anak sudah tidak sabar lagi untuk melihat pantai. Maklum, di Vienna mereka hampir tidak pernah mengenal pantai. Beberapa menit pertama mereka masih tahan hanya dengan bermain - main di pasir, namun selanjutnya melihat air dan ombak serta anak - anak disekitarnya yang bebas bermain air membuat mereka tak tahan untuk terjun juga.



Setelah langit mulai gelap, baru anak - anak mau diajak beranjak meninggalkan pantai. Setelah mandi, bersih - bersih dan makan malam, anak - anak baru merasakan capeknya perjalanan & bermain. Mereka langsung terlelap dengan nyenyaknya. Padahal persis diluar hotel adalah kawasan pedestrian yang penuh dengan orang - orang menikmati malam sambil jalan - jalan atau sekedar ngopi di cafe dengan live music. Suasana malam semakin semarak karena toko - toko, restoran, cafe semua buka sampai menjelang pagi. Suasana ini mengingatkan kita dengan suasana malam di Pulau Bali....


24 Juli 2008

Pagi pagi setelah mama siapin sarapan, kita langsung berangkat dari hotel menuju dermaga Punta Sabbioni, yang berjarak sekitar 20 km dari Lido Jesolo. Disini kita parkir mobil hanya dengan 5 euro sehari untuk meneruskan perjalanan ke Venice. Dari Dermaga Punta Sabioni kita naik boat selama -/+ 30 menit ke dermaga S. Zakaria (Piazza S. Marco) di Venice.

Di S. Zakaria (Piazza S. Marco) selanjutnya kita membeli tiket 12 jam untuk mengelilingi Venice & sekitarnya.



Perjalanan kita terakhir hari ini adalah menuju Pulau Murano, sebuah kawasan di sekitar Venice yang menghasilkan kerajinan dari glass yang sangat menarik. Kita datang sudah agak sore sekitar jam 5, jadi banyak toko - toko yang sudah tutup. Akhirnya kita putuskan besok pagi kembali lagi kesini.



25 Juli 2008

Rute ke Pulau Murano kita ulangi lagi. Pagi - pagi dari Punta Sabioni kita menyeberang ke S. Zakaria - P. Murano. Papa sangat penasaran dengan proses pembuatan kerajinan dari glass ini dan ingin menyaksikannya langsung. Namun karena hari ini Jumat ternyata beberapa toko sudah menyelesaikan proses produksinya. Untungnya ada sebuah toko kecil yang memperagakan pembuatan perhiasan dari glass secara langsung jadi paling tidak rasa penasaran Papa terobati sudah.



Sorenya setiba di Lido di Jesolo, tujuan anak - anak adalah pantai. Seakan tidak ada puasnya mereka bermain di pantai sampai wajah adik dan kakak kemerah - merahan terpanggang panas matahari. Malam harinya kita sempatkan untuk menikmati kawasan wisata pedestrian yang penuh dengan hingar bingar live music, permainan marching band disepanjang jalan sampai nggak sadar kalau waktu telah menunjukkan pukul 2 pagi. Padahal besok kita harus siap - siap check out untuk melanjutkan perjalanan selanjutnya.

26 Juli 2008

Pagi pagi berkemas - kemas karena jam 11:00 kita harus check-out menuju Salzburg, Sepanjang arus berlawanan (yang menuju Jesolo) terjadi kemacetan yang sangat panjang. Menurut info, Jesolo selalu penuh sesak selama summer, apalagi pas weekend seperti hari ini. Selamat tinggal Lido Jesolo..

Perjalanan Lido Jesolo - Salzburg memakan waktu yang agak lama karena lalu lintas yang lumayan padat. Sampai di Salzburg sudah jam 18.00 segera kita check in di Crown Hotel dan selanjutnya jalan - jalan sebentar menikmati sore disekitar Mirabell Platz.


27 Juli 2008

Setelah check out dari hotel kita memasuki taman Mirabell yang dulu belum sempat kita kunjungi ketika pertama kali liburan di Salzburg. Setelah puas menikmati tamannya yang indah & rapi kita langsung meneruskan perjalanan pulang kembali ke Vienna. Tepat pukul 6 sore kita sampai di Vienna..sebuah perjalanan panjang namun sangat menarik dan menyenangkan....

1 comment:

Jesolo hotels said...

It really is a wonderful destination for family trips.